RSS

Selasa, 01 Januari 2013

Perspektif Pengaruh Perilaku Konsumen


Perilaku konsumen memiliki kepentingan khusus bagi orang karena berbagai alasan berkeinginan mempengaruhi atau mengubah perilaku, termasuk mereka yang kepentingan utamanya adalah pemasaran, pendidikan, dan perlindungan konsumen serta kebijakan umum. Elemen kunci dalam definisi adalah pertukaran pelanggan dan penyuplai. Masing-masing pihak memberikan sesuatu yang bernilai kepada pihak lain yang bertujuan memenuhi kebutuhan mereka masing-masing. Dalam konteks pembelian yang normal, uang ditukar dengan barang atau jasa yang diinginkan.
Pelanggan terletak pada inti proses tersebut. Semua yang dilakukan penyuplai dalam hal produk, harga, promosi, dan distribusi (“Bauran pemasaran” atau “marketing mix”) diadaptasikan dengan permintaan pasar.
Tidak mengherankan bahwa studi perilaku konsumen memiliki akar utamanya di dalam bidang ekonomi dan yang lebih baru, dalam pemasaran. Proses pembelian lebih menjadi perhatian para pemasar ketimbang proses konsumsi. Dan, penelitian konsumen harus memiliki relevansi manajerial yang jelas di dalam konteks ini sebelum dipertimbangkan.
Analisis konsumen merupakan dasar dari manajemen pemasaran. Perencanaan dan strategi pemasaran harus disusun berdasarkan pemahaman akan konsumen yang menjadi target pasar bagi perusahaan. Pentingnya pemahaman mengenai konsumen dapat dijumpai dalam definisi pemasaran. Pemasaran adalah aktivitas manusia yang diarahkan untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan melalui proses pertukaran. Dari definisi tersbeut ada dua hal penting, yaitu pertama pemasar berusaha memuaskan kebutuhan dan keinginan orang lain dan kedua, pemasaran melibatkan studi tentang pertukaran dimana orang saling menyerahkan sumber daya. Agar menjadi pemasar yang berhasil mereka harus memahami faktor-faktor yang mempengaruhi keinginan dan kebutuhan konsumen.
Alasan mempelajari perilkau konsumen dapat dijabarkan sebagai berikut:
1.    Analisis konsumen menjadi dasar bagi manajer pemasaran. Hal ini membantu manajer dalam:
·         Menyusun bauran pemasaran
·         Segmentasi
·         Diferensiasi dan product positioning
·         Menyediakan dasar analisis lingkungan
·         Mengembangkan riset pemasaran
2.    Analisis konsumen memainkan peranan kritis dalam pengembangan kebijakan publik
3.    Pengethauan mengenai perilaku konsumen mengembangkan kemampuan konsumen untuk menjadi konsumen yang lebih efektif
4.    Analisis konsumen memberikan pengetahuan tentang peirlaku manusia
5.    Studi perilaku konsumen memberikan 3 jenis informasi, yaitu:
·         Orientasi konsumen
·         Fakta mengenai perilaku pembelian
·         Teori yang membimbing dalam proses berpikir

Sumber:
http://www.slideshare.net/somayspartan/konsep-dasar-perilaku-konsumen

Tidak ada komentar:

Posting Komentar